Tom Yum Asam Pedas menu masakkan yang sangat di gemari pada saat musim penghujan tiba. Rasanya yang khas membuat lidah anda bergoyang tak henti, apalagi di tambah dengan rasa pedasnya membuat hangat suasana.
Tom Yum Asam Pedas |
BAHAN-BAHAN YANG PERLU DISIAPKAN
- 1 kg udang yang sedang besarnya
- ¼ kg jamur merang ( 1 kaleng, ditiriskan)
- 1 batang sereh, dipotong-potong 5 cm
- 2 lembar daun jeruk limau
- 1 sendok teh garam
- 2 sendok makan kecap ikan
- 3 sendok makan air jeruk
- 1 sendok teh cabai halus (cabai tumbuk)
- 5 - 7 cabai merah
- sedikit ketumbar
- 6 cangkir air
CARA MEMBUAT SUP UDANG TOM YUM ASAM PEDAS
- Kupas udang, tinggalkan ekornya. Bersihkan kotorannya, kemudian belah punggungnya memanjang kebawah, jangan sampai putus.
- Potong-potong jamur pada batangnya, cuci dengan air dingin lalu triskan dan potong-potong menjadi dua atau empat.
- Rebus air, masukkan daun sereh dan daun jeruk.
- Masukkan udang dan biarkan kira-kira 3 menit. Masukkan jamur dan garam. Angkat dari api, masukkan kecap ikan, air jeruk dan cabai tumbuk.
Tips Cara menghidangkannya; Siapkan mangkuk sup, isi dengan sup, hias dengan cabai merah.SUP UDANG TOM YUM ASAM PEDAS siap dinikmati
0 comments