Resep Dendeng Bakar Daging Sapi ;Kalau
bosan dengan dendeng balado daging sapi, kita bisa mencoba resep yang
satu ini. Resep dendeng bakar daging sapi khas padang. Dendeng bakar ini
memberikan cita rasa yang unik dari dendeng yang biasa apalagi ditambah
dengan sambal spesial untuk dendeng bakar ini. Berikut resep dendeng
bakar padang daging sapi.
Bahan Dendeng Bakar
- Daging sapi 500 gr
- Air asam jawa
- Minyak untuk olesan
Bumbu Halus Dendeng Bakar
- Bawang putih 4 siung
- Gula merah 2 sdm
- Bawang merah 12 butir
- Ketumbar 2 sdm
- Jahe 2 ruas
- Lengkuas 1 ruas
- Kunyit 2 ruas ( sangrai )
- Garam 1 sdt
Bahan Sambal Dendeng Bakar
- Bawang putih 2 siung
- Bawang merah 6 siung
- Cabe rawit merah 15 buah
- Gula pasir 1/2 sdt
- Jeruk nipis 1 sdt
- Minyak goreng 3 sdm
- Garam 1 sdt
Cara Membuat Dendeng Bakar Khas padang
- Iris daging, remas remas dengan bumbu yang telah dihaluskan, siram dengan air asam jawa. diamkan 1 jam sampai bumbu meresap sambil sesekali dibalik.
- Memarkan daging yang telah dibumbui, pukul pukul. Panggang dendeng daging diatas api, bolak bali sambil diolesi minyak sampai matang. Angkat dan sajikan dengan sambal.
Membuat Sambal Dendeng Bakar
- Iris tipis 3 buah bawang merah dan 3 buah bawang putih.
- Haluskan cabai dengan sisa bawang. Tumis bawang merah dan putih hingga harum lalu masukan cabe yang sudah dihaluskan.
- Tambahkan gula pasir, garam dan jeruk nipis. Tumis sampai matang sambil diaduk aduk.
0 comments